Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

TUMBUHKAN JIWA KEPEMIMPINAN SISWA SDN LEGOKHUNI BERSAMA PRAJA IPDN

Legokhuni (12/09/2023) - Sebanyak 7 Orang Praja IPDN yang melaksanakan Bhakti Karya Praja di Desa Legokhuni melakukan kunjungan dan sosialisasi tentang Pentingnya Kepemimpinan Dasar kepada siswa/i di SDN Legokhuni. Kegiatan ini merupakan salah satu program dari kegiatan Bhakti Karya Praja yakni Program Kesejahteraan Masyarakat. Kegiatan ini juga memiliki tujuan utama untuk menanamkan jiwa kepemimpinan kepada siswa/i SDN Legokhuni. Seperti yang kita ketahui, Kepemimpinan adalah proses mempengaruhi atau memberi contoh oleh pemimpin kepada pengikutnya dalam upaya mencapai tujuan organisasi. Generasi sekarang perlu sekali ditanamkan sifat kepemimpinan dengan baik sejak dini, karena tiap-tiap orang akan menjadi pemimpin sekalipun itu memimpin diri sendiri. Menjadi seorang pemimpin yang baik harus diawali dengan memperbaiki diri sendiri agar bisa memimpin suatu organisasi dengan baik.  Oleh karena itu, Praja IPDN yang mana sebagai kader-kader pemimpin Pemerintahan dimasa depan ingin membagi pengalaman dan ilmu tentang kepemimpinan serta belajar bersama siswa/i SD Legokhuni agar menjadi bekal bagi siswa/i  yang nantinya akan menjadi generasi penerus bangsa. Selain itu, diharapkan dengan kehadiran Praja IPDN di SDN Legokhuni ini juga dapat memberikan motivasi kepada siswa/i SDN Legokhuni untuk lebih semangat dalam menimba ilmu dan menggapai cita-cita mereka.

CAIR! PEMBAGIAN BLT DANA DESA TRIWULAN KE-II DESA LEGOKHUNI

Pada hari Selasa, 12 September 2023 Pemerintah Desa Legokhuni, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta merealisasikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa 2023 Triwulan Ke-II Bulan April, Mei, dan Juni tahun 2023. Pemerintah Desa Legokhuni merealisasikan BLT DD Tahun 2023 kepada 35 Keluarga Penerima Bantuan. Pembagian BLT DD April - Juni 2023 ini dilaksanakan di Balai Desa Legokhuni serta dihadiri Kepala Desa, Sekretaris Desa, beserta perangkat Desa, perwakilan dari Kecamatan Wanayasa, serta undangan lainnya. Sesuai dengan peraturan yang berlaku bahwa penganggaran BLT-DD Tahun 2023 wajib dianggarkan minimal 10% maksimal 25%. Pada pembagian hari ini diserahkan BLT-DD sebesar Rp 900.000 untuk Bulan April, Mei, dan Juni 2023. Terkait hal tersebut diharapkan kepada penerima BLT-DD agar dapat memanfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya untuk pemenuhan kebutuhan pokok.

SIMPING DAN SEMPRONG MENJADI PRODUK UNGGULAN DESA LEGOKHUNI

Kamis (07/09) Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri didampingi Kepala Seksi Pelayanan dan Kelapa Seksi Pemerintahan Desa Legokhuni mengunjungi UMKM yang ada di Desa Legokhuni. Praja berkesempatan untuk melihat langsung proses pembuatan produk unggulan yang ada di Desa Legokhuni yaitu Simping dan Semprong. Simping dan Semprong adalah makanan khas Kabupaten Purwakarta. Simping berbentuk lembaran pipih, bundar tipis, biasanya berwarna putih, dan rasanya gurih. Simping terbuat dari tepung beras yang diberi beberapa bumbu. Sedangkan semprong biasanya berbentuk silinder panjang seperti pipa yang terbuat dari tepung beras, tepung tapioka, telur, santan, gula dan beberapa bumbu lainnya. Biasanya kue ini dijadikan cemilan bersama teh atau kopi untuk menemani waktu santai. Dalam kesempatan itu pula, Praja IPDN memperkenalkan WEBDESAKU kepada pelaku usaha yang ada di Desa Legokhuni. Dengan harapan setiap pelaku usaha yang ada di Desa Legokhuni dapat mempromosikan produknya melalui WEBDESAKU untuk mempercepat peningkatan perekonomian khususnya pada sektor UMKM. Sehingga produk unggulan yang ada di Desa Legokhuni semakin dikenal masyarakat luas tidak hanya di Desa Legokhuni.  

7 PRAJA IPDN DISAMBUT HANGAT OLEH PERANGKAT DESA LEGOKHUNI, SIAP WUJUDKAN DESA DESA LEGOKHUNI HEBAT!

Desa Legokhuni Kecamatan Wanayasa menjadi salah satu lokasi Bhakti Karya Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri. Sebanyak 7 orang praja utama ditugaskan di Desa Legokhuni untuk mengabdi selama kurang lebih 14 hari. Kegiatan Bhakti Karya Praja diikuti sebanyak 1090 Praja Utama yang secara resmi dilepas oleh Rektor IPDN Prof. Dr. Drs. Hadi Prabowo, M.M di Taman Pasanggrahan Padjajaran Kabupaten Purwakarta kepada Pemerintah Kabupaten Purwakarta (05/09).   Dengan tema “Mewujudkan Database Desa melalui WEBDESAKU untuk percepatan Pembangunan Desa di Kabupaten Purwakarta” diharapkan dengan hadirnya praja di Desa Legokhuni dapat membantu pemerintahan daerah dalam mewujudkan database desa melalui WEBDESAKU untuk percepatan pembangunan desa khususnya Desa Legokhuni serta melatih keterampilan praja dalam menganalisis dan memecahkan permasalahan tatakelola pemerintahan desa sebagai wahana pembelajaran dalam meningkatkakn pengetahuan dan keterampilan Praja.   Selasa, (06/09) Praja disambut hangat oleh Perangkat Desa Legokhuni sekaligus perkenalan dan koordinasi bersama perangkat desa untuk menentukan sasaran dan program selama 14 hari kedepan. Diharapkan Praja bersama Perangkat Desa dapat berkoordinasi untuk mewujudkan percepatan pembangunan desa berbasis WEBDESAKU.

Kemampuan Jurnalistik Demi Kemajuan Desa

Purwakarta - Pemerintah Kabupaten Purwakarta melalui Dinas Komunikasi Dan Informasi Kabupaten Purwakarta Adi Kurniawan Tarigan menyampaikan kemampuan jurnalistik saat ini akan semakin penting dan strategis. Kemampuan menulis digunakan untuk mempublikasikan, menginformasikan sebuah berita yang terjadi saat ini supaya dapat terinformasikan dengan baik," tuturnya saat membuka pelatihan jurnalistik pada (9/8) di Purwakarta. Selain itu, lanjutnya, upayakan membuat judul menggunakan kalimat aktif dan lead/kepala berita harus merupakan kalimat terbaik dari seluruh kalimat yang ada dalam sebuah naskah berita. Namun, hal yang penting yang harus dipenuhi dalam lead berita yaitu konsep 5W1H. 5W1H merupakan singkatan dari what, who, when, where, why, dan how. "Info terpenting yang ingin disampaikan penulis harus disampaikan di sini." jelasnya. Sampai berita ini ditulis acara masih berlangsung. Pelatihan jurnalistik ini akan berlangsung hingga 11 Agustus 2022. Di akhir pelatihan peserta akan menulis berita tentang pelatihan jurnalistik.